Ratusan Mahasiswa Baru Babunajah Ikuti Kaderisasi PMII Cabang Pandeglang

    Ratusan Mahasiswa Baru Babunajah Ikuti Kaderisasi PMII Cabang Pandeglang
    Mahasiswa Baru Babunnajah Ikuti Kaderisasi PMII Pandeglang

    PANDEGLANG, BANTEN, - Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesi (PMII) Universitas BABUNAJAH, menggelar acara kaderisasi bertema, "Mencetak Generasi Kritis dan Militan melalui Sebuah Gerakan" di Kampus Babunajah Menes Pandeglang, Jumat (24/9/2021).

    Kegiatan PMII PK Komisariat Babunajah disela menyambut mahasiswa baru di Kampusnya, sekaligus mencari kader terbaik masa depan.

    Selaku Ketua Komisariat PK PMII  Babaunajah, Iik Rohikmat pada kesempatan itu, bermaksud mempasilitasi mahasiswa baru untuk turut berorganisasi formal.

    "Tugas mahasiswa bukan hanya belajar di dalam kampus namun harus belajar diluar kampus semisal mengikuti sebua organisasi kemahasiswaan, yang tujuannya tiada lain untuk mencetak mahasiswa menjadi kritis dalam menyikapi setiap persoalan, baik di dalam kampus ataupun di luar kampus, " kata Iik

    Iik juga mengaku kegiatan yang diselengarakannya tersebut mendapat responsip dari para mahasiawa baru. Dan mereka siap mengikuti pengkaderan PMII Masa Hidmat 2021 - 2021.

    "Jumlah peserta lebih Dari seratus mahasiwa baru yang ikut melakukan kaderisasi PK PMII babunajah, " tukasnya

    Hal senada disampaikan Ucu Fahmi Selaku sekertaris Pembina PMII Cabang Pandeglang saat membuka acara mengatakan kepada seluruh pengurus PK PMII Se - Kabupaten pandeglang untuk segera melakukan Mapaba di masing masing kampus baik Unma, Satiban, Staisman, dan Stisip.

    Karena lanjut Ucu, PMI hadir untuk menjadi wadah sebuah organisasi yang di dalamnya bukan hanya sekedar kumpul atau main bersama. Namun PMII harus mampu mencetak Calon - calon pemimpin yang kritis dan mapan dalam sebuah pemikiran untuk bangsa dan negara.

    Ia berharap, kader kader baru dapat belajar dengan sungguh sungguh setiap yang diajarkan dalam organisasi. Sebab itu akan membantu dan menambah wawasan pembelajaran mahasiswa baik di dalam kampus maupun di luar kampus.

    Untuk itu tambah Ucu, PMII Pandeglang mulai dari tingkat Rayon, Komisariat atau pun Cabang diharapkan mampu memberikan ilmu yang bermanfaat terhadap kader baik dalam segi keislaman maupun kebangsaan. (Red)

    Pandeglang
    Andang Suherman

    Andang Suherman

    Artikel Sebelumnya

    Mantan Kades Diduga Kelola Dana Desa Akan...

    Artikel Berikutnya

    Jalankan Rastra Sewakottama Polsek Carita...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Polda Metro Jaya Gelar Doa Bersama Guna Menciptakan Pilkada Jakarta Aman dan Damai
    WH Dukung Kejati Banten Usut Korupsi Sport Center

    Ikuti Kami