Massa Aksi Tetap Bertahan di KP3B, Personil Polda Banten Tetap Kawal Hingga Malam

    Massa Aksi Tetap Bertahan di KP3B, Personil Polda Banten Tetap Kawal Hingga Malam

    SERANG KOTA, BANTEN, - Polda Banten melakukan pengamaan aksi unjuk rasa (Unras) buruh di pintu gerbang Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B) pada Selasa (30/11/2021).

    Massa berjumlah sekitar 400 orang dari aliansi buruh masih bertahan di depan pintu gerbang KP3B Banten meskipun sudah malam hari. Massa buruh ini menunggu kepastian UMP Propinsi Banten yang akan diputuskan hari ini.

    Kapolda Banten Irjen Pol Dr. Rudy Heriyanto memberikan penekanan kepada personel yang melaksanakan pengamanan untuk tidak terpancing dan menjaga kesehatan.

    "Untuk personel yang melaksanakan pengamanan utamakan kesehatan, jangan pernah terpancing dan tetap humanis kepada massa buruh yang melaksanakan Unras, " ujar Kapolda. 

    Sementara itu Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga mengatakan jika sudah memberikan himbauan kepada buruh.

    "Polda Banten beri himbauan kepada buruh untuk meninggalkan lokasi aksi karena waktu aksi dibatasi hingga 18.00 WIB, " ujar Shinto.

    "Dari pantauan dilokasi saat ini massa aksi tetap bertahan dilokasi. Polda Banten tetap sabar memberikan pelayanan kepada massa aksi dan meminta agar massa aksi tetap menjaga situasi tetap kondusif meski sudah malam hari, " tambah Shinto.**

    SULSEL JENEPONTO
    Asep Ucu SN

    Asep Ucu SN

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Wagub, Dirsamapta Polda Banten Ikuti...

    Artikel Berikutnya

    Kasus Kekerasan Anak Meningkat, Kumandang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tony Rosyid: Ikut Pilgub Jakarta, Anies Disambut Antusias Para Pendukungnya
    Bakamla RI Persiapkan Patroli Terkoordinasi "Operasi Gannet-8"
    Agar Berjalan Dengan Lancar Dan Tertib, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Pantau Dan Monitoring Kegiatan Pasar Murah
    Gerakan 'Honai To Honai' Satgas Yonif 115/ML Bantu Kesulitan Masyarakat Kampung Wuyuneri 
    Serda Abraham Terus Motivasi Peternak Sapi Binaan Dalam Peningkatan Ketahanan Pangan Wilayah Sektor Peternakan

    Ikuti Kami