Polsek Picung Pastikan Peringatan Maulid Nabi Dilaksanakan Sesuai Prokes

    Polsek Picung Pastikan Peringatan Maulid Nabi Dilaksanakan Sesuai Prokes

    PANDEGLANG, BANTEN, - Selasa, (19/10/2021), Polsek Picung jajaran Polres Pandeglang melakukan pengamanan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, dan memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap menerapkan prokes Covid-19.

    Ps Kanit Binmas Polsek Picung Aipda Didit Kusyanto mendatangi Al-Mubarokah yang bertempat di Kp Cimoyan Ds Ciherang Kec Picung, serta mengajak kerjasama para tokoh Agama dan Panitia pelaksana untuk membantu membagikan masker serta menghimbau masyarakat agar tidak lupa memncuci tangan di tempat yang telah disediakan.

    Kegiatan yang dipimpin langsung Kapolsek Picung Iptu Aris Munandar lebih menekankan masyarakat dalam pencegahan virus Covid 19.

    "Maulid Nabi Muhammad SAW, merupakan salah satu hari besar bagi Umat Islam, kami akan laksanakan sosialisasi pentingnya masyarakat mematuhi protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19, " tutur Kapolsek

    Kapolsek juga mengingatkan kepada Masyarakat yang menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW di Mesjid Al-Mubarokah untuk tetap jaga jarak dan selalu menggunakan Masker.***

    Pandeglang
    Andang Suherman

    Andang Suherman

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Mandalawangi Hadiri Rakor Persiapan...

    Artikel Berikutnya

    Jaga Kondusifitas Pasca Pilkades Kapolsek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Berikan Dukungan, Prabowo: Saya Percaya Andra Soni Akan Kerja Keras Perbaiki Kehidupan Rakyat Banten
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto

    Ikuti Kami