Pegang Senpi, Personel Polres Pandeglang Polda Banten Wajib Tes Psikologi

    Pegang Senpi, Personel Polres Pandeglang Polda Banten Wajib Tes Psikologi
    Tes Psikologi Personil Polres Pandeglang Dalam Penggunaan Senpi

    PANDEGLANG, BANTEN, - Sebanyak 56 personel Polres Pandeglang Polda Banten mulai tingkat Perwira hingga Bintara diwajibkan mengikuti tes psikologi sebagai syarat kelayakan penggunaan senjata api (senpi) organik Polri, di Aula Polres Pandeglang, Senin (25/10/2021). 

    Tes psikologi dilaksanakan Polres Pandeglang Polda Banten, bekerja sama dengan tim Biro SDM Polda Banten.

    Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah, S.H., S.I.K., M.H melalui Kasubag Faskon IPTU Abdurrahman Taufik mengatakan Test psikologi wajib bagi calon mau pun yang telah memegang senjata api.

    “Giat ini dilakukan untuk mengetahui kondisi Psikologis anggota yang akan diberikan ijin pinjam pakai Senpi. Tes ini juga untuk mengetahui permasalahan atau aspek di luar diri dari personel yang mengalami permasalahan, tentang kebiasaan dan permasalahan eksternal lainnya serta konseling bagi personil”.ujarnya

    IPTU Taufik menambahkan, Tes psikologi wajib dilaksanakan sebagai persyaratan personel Polri dalam penggunaan senjata api dinas. 

    "Hasil tes akan menentukan apakah personel tersebut layak sebagai pemegang senpi atau tidak. Jadi tidak sembarangan memegang senpi, ada tahapan yang harus diuji hingga memenuhi syarat, " ungkap Taufik

    Dikatakan Taufik, pihaknya berharap seluruh peserta dapat mengikuti test, mengerjakan soal yang diberikan tim dengan maksimal.

    “Kegiatan Ujian Psikologi dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan dan memakai alat pelindung diri level satu, masker, sarung tangan dan Handsanitizer”. Pungkasnya.***

    Pandeglang
    Andang Suherman

    Andang Suherman

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Cibaliung Pimpin Langsung Ops Yustisi...

    Artikel Berikutnya

    Apresiasi 'Top Ten' Untuk Polri Dari Masyarakat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Berikan Dukungan, Prabowo: Saya Percaya Andra Soni Akan Kerja Keras Perbaiki Kehidupan Rakyat Banten
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto

    Ikuti Kami